-->

Trend Warna Rambut 2021

Rencana apa yang akan anda lakukan di tahun 2021 ini, sudahkah anda memikirkannya? kebanyakan pemuda-pemudi mempunyai rencana untuk merombak penampilan mereka, masing-masing menciptakan trend tersendiri termasuk juga trend rambut yang akan digunakan. Berbicara tentang rambut, banyak brand merek-merek terkenal berlomba-lomba meluncurkan produk terbaru untuk menggaet pelanggan. Masing-masing memamerkan keunggulan produk yang dimiliki dan mengklaim akan menjadi trend warna rambut 2021 dibandingkan produk lainnya.

Para penata rambut ternama, dalam channel youtubenya juga berbondong-bondong mengupload video mewarnai rambut yang beragam namun secara garis besar sebenarnya tidak ada perubahan yang signifikan dibandingkan tahun lalu. Trend warna rambut 2021 masih didominasi warna ombre, bedanya pada tahun ini warna yang digunakan lebih mengarah ke warna yang lebih soft.

Trend warna rambut terbaru tahun 2021


Jika anda sering memperhatikan acara berita maupun gosip di penghujung tahun 2021, anda akan banyak melihat perubahan warna rambut yang digunakan oleh para presenter seolah-olah mereka ingin memamerkan bahwa warna yang mereka gunakan akan menjadi trend warna rambut di tahun 2021. Simak beberapa gambar gambar di bawah ini untuk anda jadikan inspirasi!

1. Warna rambut tiger eye


warna rambut pirang

Dilihat dari namanya tentunya anda sudah paham tentang apa itu warna rambut tiger eye? yup, benar sekali. Warna rambut tiger eye terinspirasi dari warna mata harimau yang memadukan warna hitam, coklat, dan keemasan. Jika anda penggemar setia penatarambut.com tentunya anda akan sadar bahwa warna ini pernah kami jelaskan di artikel lain yang berjudul Inovasi rambut highlight caramel.

2. Warna rambut ombre abu-abu


warna rambut soft


Warna rambut ombre abu-abu kerap digunakan oleh artis dan para presenter di indonesia pada penghujung tahun. warna ini menjadi trend warna rambut 2021 yang ingin ditiru para remaja. Perpaduan warna hitam abu-abu memang sangat manis di pandang mata. Kami pribadi merekomendasikan warna rambut ini untuk anda coba.

3. Warna rambut metallic


warna rambut abu-abu


Penata rambut profesional guy tang memamerkan koleksi video terbarunya baik di youtube maupun instagram pribadinya. Warna rambut metallic yang diunggahnya mendapat banyak sekali respon positif dari para viewer, guy tang menggunakan 2 warna yaitu mauve metallic (Metallic ungu muda) dan silver metallic (metallic perak), warna rambut ini dipastikan menjadi trend warna rambut terbaru 2021. Anda dapat melihat tutorialnya di youtube secara lengkap.
baca juga : cara mengecat rambut ombre

4. Warna rambut sunset


warna rambut merah orange

Orange merupakan gambaran dari sunset, warna yang cenderung mencolok namun di lain sisi juga menimbulkan warna soft. Kontradiksi dari warna tersebut dimanfaatkan oleh salon dan para penata rambut untuk menjadikannya populer. Banyak pengamat meyakini warna ini akan menjadi trend warna rambut tahun 2021 di pertengahan tahun.

Nah itulah trend warna rambut 2021, segera pilih warna rambut yang akan anda gunakan. Jangan sampai anda menjadi orang terakhir yang mencobanya dan dibilang kudet. Warna rambut blue black, dan warna rambut merah hitam juga masih cukup populer, anda bebas mencampurkan warnanya biar lebih kekinian.
Related Posts